Maskapai penerbangan Batik Air yang bermain di segmen full service untuk
menyaingi Garuda Indonesia, dipastikan akan melakukan penerbangan
perdana pada 3 Mei 2013. Hal ini bisa dilakukan karena Direktorat
Sertifikasi dan Kelaikan Udara (DKSU) telah melakukan sertifikasi
terhadap Batik Air, membuktikan bahwa anak perusahaan Lion Air ini telah
siap dan laik terbang.
Pada penerbangan perdananya nanti, Batik Air akan melayani rute Jakarta-Manado dan Jakarta-Balikpapan. Penerbangan perdana akan ditandai dengan diberangkatkannya pesawat dengan nomor penerbangan ID-6270 dari Jakarta ke Manado pukul 09.40 WIB.
Sebagai maskapai penerbangan full service, produk yang ditawarkan Batik Air tidak kalah bersaing dengan Garuda Indonesia. Batik menawarkan tempat duduk yang nyaman dengan jarak antar kursi 45 inch di kelas bisnis dan 32 inch di kelas ekonomi, sistem hiburan di setiap kursi, bagasi gratis, serta penawaran makanan dan minuman.
Selain Jakarta-Manado dan Jakarta-Balikpapan, rute lain yang akan diterbangi oleh Batik Air adalah Jakarta-Pekanbaru dan Jakarta-Ambon. Dua rute terakhir ini dijadwalkan aktif beroperasi pada 8 Mei.
Tahun ini Batik Air akan mengoperasikan enam pesawat Boeing 737-900ER. Dua pesawat tiba pada bulan April ini, dua lagi di bulan Mei, dan sisanya di bulan Desember.
Terbentuknya Batik Air tentu saja akan meramaikan bisnis penerbangan di Indonesia dan bisa menjadi alternatif pilihan bagi penggunan jasa transportasi udara.
Sumber
Pada penerbangan perdananya nanti, Batik Air akan melayani rute Jakarta-Manado dan Jakarta-Balikpapan. Penerbangan perdana akan ditandai dengan diberangkatkannya pesawat dengan nomor penerbangan ID-6270 dari Jakarta ke Manado pukul 09.40 WIB.
Sebagai maskapai penerbangan full service, produk yang ditawarkan Batik Air tidak kalah bersaing dengan Garuda Indonesia. Batik menawarkan tempat duduk yang nyaman dengan jarak antar kursi 45 inch di kelas bisnis dan 32 inch di kelas ekonomi, sistem hiburan di setiap kursi, bagasi gratis, serta penawaran makanan dan minuman.
Selain Jakarta-Manado dan Jakarta-Balikpapan, rute lain yang akan diterbangi oleh Batik Air adalah Jakarta-Pekanbaru dan Jakarta-Ambon. Dua rute terakhir ini dijadwalkan aktif beroperasi pada 8 Mei.
Tahun ini Batik Air akan mengoperasikan enam pesawat Boeing 737-900ER. Dua pesawat tiba pada bulan April ini, dua lagi di bulan Mei, dan sisanya di bulan Desember.
Terbentuknya Batik Air tentu saja akan meramaikan bisnis penerbangan di Indonesia dan bisa menjadi alternatif pilihan bagi penggunan jasa transportasi udara.
Sumber