Susi Air mulai melayani rute penerbangan perintis dari Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, menuju Bandara Tuanku Tambusai, Pasirpangaraian, Kabupaten Rokan Hulu, maupun rute sebaliknya mulai Jumat, 24 Januari 2014. Penerbangan tersebut dioperasikan dengan pesawat Cessna 208B Grand Caravan dengan kapasitas 12 penumpang.
Nanda, Koordinator Susi Air Wilayah Sumatera, mengatakan bahwa tiket penerbangan perintis ini cukup terjangkau. Masyarakat yang ingin menggunakan jasa penerbangan Susi Air dari Pekanbaru ke Pasirpangaraian maupun sebaliknya cukup membayar tiket dengan harga Rp 280.000 sekali jalan. Harga tiket yang murah ini bisa terjadi karena Susi Air telah melakukan MoU dengan Kabupaten Rokan Hulu, sehingga pemerintah memberikan subsidi harga tiket.
Menurut Nanda, penerbangan ini hanya dioperasikan satu kali seminggu, yakni pada hari Jumat saja, dengan jadwal penerbangan dari Pekanbaru setiap pukul 09.00 WIB dan jadwal penerbangan dari Pasirpangaraian setiap pukul 10.00 WIB. Penerbangan ini hanya ditempuh dalam waktu 50 menit, sehingga jauh lebih cepat jika dibandingkan dengan melalui jalur darat yang bisa mencapai tiga hingga empat jam.
Kepala Bidang Perhubungan Udara Dinas Perhubungan Provinsi Riau Eddy Sukiatnadi mengatakan, misi penerbangan perintis ini merupakan upaya pemerintah melalui Kementerian Perhubungan Republik Indonesia dan Dinas Perhubungan Riau untuk membuka akses daerah-daerah yang terisolir.
Eddy menjelaskan, penerbangan perintis ini masih mendapatkan subsidi dari pemerintah dan diharapkan akan dilirik oleh pihak swasta saat rute ini telah ramai. “Rute perintis di Riau hanya ada dua, yakni Pekanbaru-Japura Rengat dan Pekanbaru-Pasirpangaraian. Penerbangan ini akan terus dilakukan sampai diminati masyarakat,” ungkap Eddy.
Sumber