Vice President Corporate Communication PT Garuda Indonesia (GIAA) Pujo Broto mengatakan, Garuda Indonesia telah menambah kapasitas penumpang. Hal ini dilakukan sebagai bentuk memberikan pelayanan lebih bagi para masyarakat Indonesia yang ingin merayakan liburan Natal dan Tahun Baru 2013.
“Jadi, kita itu sebetulnya tahun 2013 ini menerima 26 pesawat baru, dengan kedatangan itu menambah kapasitas itu, dari wide body sampai ATR,” kata Pujo.
Pada liburan Natal dan Tahun Baru 2013, Pujo menambahkan bahwa Denpasar dan Surabaya menjadi kota yang sangat mengalami peningkatan kapasitas paling signifikan. Terlihat, dua kota tersebut mengalami peningkatan kapasitas hingga 24 ribu tambahan kapasitas.
“Di natal tahun baru ini kita penambahan kapasitas, ada permintaan untuk Denpasar dan Surabaya, Denpasar nambah 23 ribu, Surabaya seribu, jadi totalnya 24 ribu,” tambahnya.
Sementara untuk penerbangan dengan tujuan luar Indonesia atau luar negeri, Pujo menuturkan tetap mengalami pemesanan. Namun, jika dibandingkan dengan 2012, penerbangan liburan Natal dan Tahun Baru tidak sebaik tahun lalu.
Padahal, sambung Pujo, Garuda telah mengubah teknis penerbangan untuk rute luar negeri. Di mana, dari sembilan kali penerbangan Garuda ke luar negeri seperti Singapura, China, Thailand, Bangkok, yang biasa menggunakan Boeing 737-800, kini menggunakan pesawat berbadan lebar atau Boeing 330-300 yang memiliki daya tampung penumpang lebih banyak.
“Dibanding tahun 2012 peningkatan ke luar negeri menurun, karena penurunan dolar, dulu juga banyak ke Bangkok, karena kondisi politik di sana,” pungkasnya.
(okezone)
Sumber